Sejarah komputer generasi kedua
Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya. Pada generasi ini pula Komputersudah menggunakan BAHASA ASSEMBLY yang menggantikan bahasa mesin. Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singakatan untuk menggantikan kode biner.
Mesin pertama yang memanfaatkan teknologi baru ini adalah superkomputer. IBM membuat komputer ini dengan nama LARC. Komputer ini dikembangkan untuk laboratorium energi atom, karena dapat menangani sejumlah data besar dan kemampuannya yang sangat dibutuhkan oleh peneliti atom. Mesin tersebut sangat mahal dan cenderung terlalu kompleks untuk kebutuhan komputasi bisnis, sehingga membatasi kepopulerannya. Hanya ada dua LARC yang pernah dipasang dan digunakan yaitu di LAWRENCE RADIATION LABS di Livermore, California, danUS NAVY RESEARCH and DEVELOPMENT CENTER di Washington D.C.
Pada awal 1960 komputer generasi ini mulai di gunakan pada bidang Bisnis, Universitas, dan Pemerintahan. Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secara luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan. Program yang tersimpan di dalam komputer dan bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer. Fleksibilitas ini meningkatkan kinerja dengan harga yang pantas bagi penggunaan bisnis. Dengan konsep ini, komputer dapat mencetak faktur pembelian konsumen dan kemudian menjalankan desain produk atau menghitung daftar gaji.Ciri-ciri Komputer Generasi Kedua
1) Ukuran fisik lebih kecil dibanding komputer generasi pertama karena telah menggunakan Transistor pada sirkuitnya.
2) Menggunakan memori yang cukup besar
3) Telah menggunakan media penyimpanan luar berbentuk REMOVABLE DISK seperti Megnetic Disk dan Magnetic Tape
4) Penggunaan aplikasinya lebih luas penerapannya dalam kehidupan
5) Proses operasinya lebih cepat
6) Penggunaan daya lebih kecil
7) Mulai menggunakan bahasa Pemprograman mesin seperti FORTAN, COBOL, ALGOL
Jenis-jenis komputer lain yang muncul pada generasi ini diantaranya UNIVAC III, UNIVAC SS80, UNIVAC SS90, UNIVAC 1107, IBM 7070, IBM 7080, IBM 1400, IBM 1600 PDP-1, PDP-8, Burroghts 200 dan lainnya
Kelemahan dari komputer pada generasi ini adalah pada Transistor yang banyak menghasilkan panas yang cukup besar, sehingga berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer seperti quartz rock (batu kuarsa).